Manfaat Daun ubi jalar atau ubi rambat

Manfaat Daun ubi jalar atau ubi rambat

Daun Ubi jalar, atau ketela rambat atau Ipomoea batatas L. adalah tanaman budidaya yang tumbuh menjalar dan umumnya dimanfaatkan umbinya sebagai bahan makanan.

Dibeberapa wilayah, umbi dari tanaman ubi jalar dimanfaatkan sebagai bahan makanan pokok pengganti nasi.

Ubi Jalar Sebagai Makanan Pokok


Ubi jalar atau ketela rambat diduga berasal dari Benua Amerika. Para ahli botani dan pertanian memperkirakan daerah asal tanaman ubi jalar adalah Selandia Baru, Polinesia & Amerika bagian tengah.

Nikolai Ivanovich Vavilov, seorang ahli botani dari negara rusia memastikan daerah sentrum primer asal tanaman ubi jalar adalah Amerika Tengah.

Ketela rambat atau ubi jalar mulai menyebar ke seluruh dunia, terutama negara-negara beriklim tropika pada abad ke-16. Orang Spanyol menyebarkan ubi jalar ke kawasan Asia, terutama ke negara Filipina, Jepang, dan Indonesia.

Daun ubi jalar memiliki banyak khasiat dan manfaatnya untuk kesehatan. Hal ini disebabkan karena pada daun ubi jalar terdapat beberapa kandungan senyawa yang bermanfaat untuk tubuh manusia. Pada daun ubi jalar diketahui mengandung berbagai jenis mineral, vitamin dan protein.

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh Dr Shahidul Islam dari Universitas Arkansas, Amerika Serikat, dalam setiap 100 gram daun ubi jalar mengandung 117 mg kalsium, 1,8 mg besi, 3,5 mg karoten.

Selain itu daun ubi rambat juga mengandung 7,2 mg vitamin C, 1,6 mg vitamin E, dan 0,5 mg vitamin K, vitamin B, betakaroten, dan protein.

Daun ketela rambat bisa dibuat menjadi olahan sayur yang lezat dan juga mengandung banyak manfaat untuk tubuh. Dalam daun ketela rambat ini mengandung banyak jenis mineral, protein dan juga vitamin.

Kandungan Protein Daun Ubi Jalar


Dalam setiap 100 gram daun ketela rambat ini mengandung protein, kalsium, zat besi, karoten, vitamin C, vitamin E, vitamin B, vitamin K dan juga beta karoten.

Manfaat daun ketela rambat untuk pengobatan sebetulnya sudah dikenal sejak lama. Sementara di wilayah Asia seperti Filipina, daun ketela rambat rebus digunakan untuk mengatasi demam berdarah.

Daun Ketela Rambat yang diteliti (Food Weight) = 100 gr
Bagian Daun Ketela Rambat yang dapat dikonsumsi (Bdd / Food Edible) = 73 %


  • Jumlah Kandungan Energi Daun Ketela Rambat = 47 kkal
  • Jumlah Kandungan Protein Daun Ketela Rambat = 2,8 gr
  • Jumlah Kandungan Lemak Daun Ketela Rambat = 0,4 gr
  • Jumlah Kandungan Karbohidrat Daun Ketela Rambat = 10,4 gr
  • Jumlah Kandungan Kalsium Daun Ketela Rambat = 79 mg
  • Jumlah Kandungan Fosfor Daun Ketela Rambat = 66 mg
  • Jumlah Kandungan Zat Besi Daun Ketela Rambat = 10 mg
  • Jumlah Kandungan Vitamin A Daun Ketela Rambat = 6015 IU
  • Jumlah Kandungan Vitamin B1 Daun Ketela Rambat = 0,12 mg
  • Jumlah Kandungan Vitamin C Daun Ketela Rambat = 22 mg
Sumber Informasi Gizi: Berbagai publikasi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia serta sumber lainnya.

baca juga manfaat daun singkong

Manfaat


1. Sumber antioksidan.

Daun ketela rambat merupakan sumber antioksidan jumlah tinggi, sehingga sangat baik dikonsumsi untuk mengatasi penyakit yang berhubungan dengan peradangan seperti asma, artritis, asam urat dan berbagai masalah peradangan lain.

Sedangkan kandungan vitamin C berguna untuk menangkal radikal bebas sehingga bisa mencegah penuaan dini.

2. Meningkatkan produksi ASI.

Untuk para ibu menyusui bisa mengkonsumsi daun ketela rambat ini, daun ini bisa meningkatkan produksi dan kualitas ASI, sehingga kebutuhan gizi bayi bisa tercukupi. Ini diperoleh karena zat laktagogum yang terkandung bisa meningkatkan produksi ASI.

3. Mencegah penyakit anemia.

Daun ubi jalar mengandung zat besi, yaitu zat alami yang akan menambah sel darah merah dalam tubuh. Sel darah merah yang cukup akan membuat tubuh terhindar dari penyakit anemia.

Penyakit anemia bisa terjadi saat tubuh kekurangan sel darah merah atau hemoglobin dalam darah. Hemoglobin sendiri merupakan senyawa protein yang membawa oksigen dalam sel darah merah.

Gejala yang ditimbulkan dari anemia ini diantaranya adalah kelelahan, kulit terlihat pucat, penurunan nafsu makan serta sakit kepala.

Mengkonsumsi daun ketela rambat sangat baik, karena mengandung zat besi yang akan merangsang pembentukan trombosit dalam darah untuk menurunkan gejala dan menyembuhkan anemia.

4. Mengatur kadar glukosa darah.

Penderita diabetes sangat disarankan untuk mengkonsumsi daun ketela rambat, sebab dalam daun ini mengandung zat untuk mengatur kadar gula dalam darah, sehingga bisa lebih stabil sekaligus menurunkan resistensi insulin.

5. Menjaga kesehatan jantung.

Daun ketela rambat sangat baik dikonsumsi untuk menurunkan tekanan darah serta mengurangi rasa cemas serta mencegah penyakit jantung. Kandungan serat tinggi dalam sayuran ini sangat baik untuk menjaga kestabilan aliran darah dan juga mencegah deposisi lemak di arteri dan juga vena.

6. Mengobati asam urat.

Asam urat merupakan gangguan persendian dengan rasa nyeri, kesemutan ,linu dan juga pegal sampai pada akhirnya bengkak dan berwarna kemerahan karena radang.

Asam urat ini biasanya terjadi saat pagi hari atau malam hari karena udara bersuhu lebih dingin. Daun ketela rambat ini bisa digunakan sebagai solusi mengobati asam urat dengan cara minum air rebusan daun ketela rambat hangat 2 kali sehari yang dilakukan secara teratur.

7. Mencegah penyakit kanker.

Kanker merupakan sel abnormal yang membelah tak terkendali dan pada akhirnya menyerang organ lain di dalam tubuh lewat sistem peredaran darah dan juga limfa.

Daun ketela rambat mengandung antioksidan tinggi, karsinogen dan manfaat vitamin yang terkandung sangat baik dikonsumsi sebagai solusi yang baik untuk mengobati penyakit kanker, seperti kanker ginjal, prostat, kolon, usus halus dan berbagai jenis penyakit kanker lainnya.

8. Mengurangi peradangan.

Kandungan beta karoten dalam daun ketela rambat juga terbilang cukup tinggi, dimana senyawa ini merupakan anti inflamasi yang sangat baik untuk mengurangi rasa sakit.

Mengkonsumsi daun ketela rambat dengan cara di kukus atau dibuat menjadi jus akan memberikan manfaat lebih, untuk menghilangkan rasa sakit yang disebabkan karena peradangan.

9. Meningkatkan imunitas.

Zat besi yang terkandung dalam daun ketela rambat ini akan meningkatkan produksi sel darah putih, sehingga imunitas tubuh bisa meningkat.

Sedangkan beberapa jenis vitamin didalamnya sangat baik untuk menjaga kestabilan mood sekaligus meningkatkan imunitas.

Kekebalan yang aktif ini dihasilkan dari respon kekebalan patogen dalam pembentukan memori, sedangkan kekebalan pasif merupakan hasil dari transfer antibodi pada tubuh yang belum terkena patogen.

Semoga bermanfaat

hart sltg

Komentar

Postingan Populer

Budidaya tanaman koro benguk

Budidaya tanaman porang atau iles-iles

8 manfaat buah pakel atau bajang